Abrar Radan, Kartiko (2024) PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI LEARNING MANAGEMENT SYSTEM UNTUK PENINGKATAN PENGALAMAN BELAJAR SISWA/MAHASISWA. Sarjana thesis, Sekolah Tinggi Informatika & Komputer Indonesia.
Text
ABSTRAK.pdf Download (151kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (447kB) |
|
Text
BAB II.pdf Download (443kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (773kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (974kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (222kB) |
Abstract
Pengembangan Sistem Informasi Learning Management System (LMS) bertujuan untuk mengatasi tantangan dalam pendidikan tradisional, seperti keterbatasan akses materi pembelajaran, keterbatasan sumber belajar, dan hambatan dalam melacak kemajuan siswa di era revolusi industri 4.0. Pengembangan LMS ini menggunakan metode waterfall yang meliputi analisis, desain, pengembangan, pengujian, dan implementasi, dengan fokus pada fitur manajemen materi dan pelacakan kemajuan. Melalui kuesioner yang melibatkan 24 siswa/mahasiswa dan 24 dosen, ditemukan bahwa mayoritas responden memberikan tanggapan positif terhadap LMS, menunjukkan minat tinggi pada adopsi teknologi dalam pembelajaran. Hasil analisis kebutuhan mengidentifikasi tiga pengguna utama sistem, yaitu admin, siswa/mahasiswa, dan mentor, dengan kebutuhan spesifik masing-masing. Implementasi LMS ini berhasil meningkatkan aksesibilitas materi, fleksibilitas waktu dan tempat belajar, serta kemampuan melacak kemajuan belajar. Dan menunjukkan bahwa pengembangan LMS memenuhi tujuan penelitian dan memberikan manfaat signifikan bagi siswa/mahasiswa dan dosen, dengan 100% siswa/mahasiswa dan 96% dosen mengakui manfaat LMS dalam meningkatkan pengalaman belajar.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Information system > Data management systems |
Divisions: | Information System |
Depositing User: | Unnamed user with username editor_perpustakaan |
Date Deposited: | 15 Nov 2024 07:57 |
Last Modified: | 15 Nov 2024 07:57 |
URI: | http://repository.stiki.ac.id/id/eprint/2315 |
Actions (login required)
View Item |